Jelang tampil di partai ketiga kualifikasi Piala Dunia 2014, timnas Indonesia akan melakukan uji coba melawan raksasa Teluk, Arab Saudi. Partai Indonesia versus Arab Saudi akan berlangsung di Kuala Lumpur pada 7 Oktober mendatang.
"Ini sebagai bagian dari persiapan kita sebelum turun tanggal 11 Oktober lawan Qatar," ujar Sekjen PSSI, Tri Goestoro dalam keterangan pers kepada sejumlah wartawan, Selasa (20/9).
Rencananya Bambang Pamungkas cs akan kembali berkumpul di Jakarta pada 1 Oktober untuk memulai penusatan latihan. Baru pada 5 Oktober, pemain akan bertolak ke Kuala Lumpur dan direncanakan kembali pada 8 Oktober 2011.
"Uji coba ini sebagai gambaran jelang turun melawan tim Qatar yang memiliki gaya permainan seperti Arab Saudi," ungkapnya.
Dalam proses persiapan ini, timnas kembali akan ditangani oleh pelatih kepala, Wim Rijsbergen. Pelatih berkebangsaan Belanda ini akan didampingi oleh seorang Direktur Teknik baru yang ditunjuk PSSI.
Dari informasi yang diperoleh, PSSI akan menunjuk Danurwindo sebagai penasihat teknis tim. "Tapi kami meminta pada manejemen timnas untuk menggodok beberpa calon jangan hanya satu," ujar Tri.
Setelah laga melawan Arab Saudi, Indonesia akan mempersiapkan laga ketiga kualifikasi Piala Dunia lawan Qatar, 11 Oktober di Gelora Bung Karno. Laga ini jadi partai hidup mati bagi Boaz Solossa cs jika masih ingin menyimpan asa lolos ke Piala Dunia 2014.